Review tentang Super Junior SUPERZ series (VCR SUPER SHOW 7)

Seperti yang kita ketahui dalam konser Super Show 7 atau yang biasa disingkat SS7 ada satu seri yang bernama SUPERZ. Eunhyuk sendiri mengatakan jika fans mengikuti semua tur SS7 ini maka fans dapat menggabungkan seri SUPERZ menjadi suatu cerita. Kemunculan VCR ini ditandai dengan tulisan SUPERZ dengan background hitam kemudian dilanjutkan dengan kemunculan wajah masing-masing member Super Junior yang ikut berpartisipasi dalam konser Super Show 7. Walaupun VCR ini terbilang singkat namun ceritanya layak dinantikan. SUPERZ sendiri menceritakan tentang perjuangan Leeteuk dan asistennya yang bernama Kang Jangdook yang mengumpulkan orang-orang dengan kekuatan super untuk melindungi dunia. Sejauh ini seri SUPERZ telah tayang sebanyak 6 episode.

Episode 1 (Super Show 7 Seoul)
Episode ini diawali dengan Leeteuk yang terlihat sedang bermimpi buruk, sesaat kemudian tiba-tiba terbangun dan asistennya yang bernama Kang Jangdook segera menghampirinya, tak berselang lama kemudian Yesung datang dengan gaya seraya menyapa “hey Bro”. Scene beralih pada Leeteuk yang sedang menjelaskan pada Yesung bahwa ia bermaksud untuk mencoba sekali lagi mengumpulkan orang-orang dengan kekuatan super. Nah dari ucapan Leeteuk ini aku pikir dulu jauh sebelumnya ia pernah melakukan hal yang sama namun sepertinya gagal. Setelah berbincang-bincang, Leteuk memperlihatkan video tentang orang-orang yang rencananya akan ia rekrut untuk dijadikan anggota SUPERZ. Di episode ini karena terkendala bahasa dan belum ada yang ngesub jadi aku sendiri gak tau jelasnya apa yang mereka omongin. Namun menurut salah satu sumber di episode ini mereka lebih menjelaskan tentang kekuatan yang dimiliki masing-masing member, diantaranya :
Leeteuk    : Kekuatan untuk melihat usia seseorang
Yesung     : Kekuatan pengontrol waktu
Shindong  : Kekuatan mengatur gravitasi
Eunhyuk  : Kekuatan penglihatan super
Donghae  : Kekuatan teleportasi
Heechul   : Kekuatan untuk memanipulasi sebuah objek atau benda
Kembali ke scene Leeteuk dan Yesung. Setelah Yesung mendapatkan penjelasan dari Leeteuk mengenai kekuatan calon rekan mereka, Leeteuk berkata jika ia masih kekurangan orang. Kemudian Yesung bilang dia juga kenal seseorang yang punya kekuatan super dan kemudian menunjukan foto Siwon, Leeteuk dengan sigap langsung beranjak dan bilang ingin menemuinya.

Episode 2 Broken Knife (Super Show 7 Singapore)
Episode ini dibuka dengan latar Gym diiringi lagu Super Junior yang berjudul Happines, terlihat sosok Siwon yang sepertinya merupakan instruktur disana (Siwon lebay banget disini hahaha). Yesung bilang kalau orang yang dia maksud adalah pria yang pake t-shirt putih dengan wajah yang super duper panjang (hahah). Leeteuk menambahkan jika Siwon memang memiliki kekuatan super, maka Siwon ini harus bergabung dengan SUPERZ. Maka dari itu Leeteuk mencoba mentes kemampuan Siwon dengan menggunakan Jangdook. Scene beralih pada Jangdook yang berbaring dengan memegangi perutnya dan pura-pura kesakitan (entah beneran sakit). Kemudian datanglah Siwon sambil menanyakan apa yang terjadi. Salah seorang berkata bahwa mereka harus segera menelpon 911 dan seorang lagi bilang kalau mereka harus melakukan pertolongan pertama terlebih dahulu. Siwon menanggapi, namun sebelumnya ia harus melihat dulu kondisi Jangdook. Dengan pose memegang perut Jangdook Siwon berbicara dalam hati jika si pasien ini tulang rusuknya patah dan menembus paru-paru, jika tidak segera diberikan pertolongan maka si pasien akan segera meninggal (Scene ini mirip karakter Heo Im di drakor Live up to Your Name Dr. Heo). Salah seorang bertanya apa yang harus mereka lakukan, siwon bilang kalau dia tidak bisa menunggu sampai ambulance datang jadi dia akan melakukan pertolongan pertama seraya membagi tugas pada orang-orang yang ada di sekitarnya. Nah disaat Siwon sendirian bersama si pasien (Jangdook) Siwon melakukan seperti ritual aneh (di subtitle tertulis mantera) dan Jangdook pun sembuh. Aku agak bingung dengan si Jangdook ini entah ia pura-pura sakit atau emang sakit beneran, tapi kayaknya emang dia sengaja ngebuat dirinya celaka supaya bisa mentes kemampuan Siwon ini. Gimana kalau seandainya Yesung ini bohong dan perkataannya tidak terbukti dan membuat Jangdook yang totalitas tadi bener-bener... ah sudahlah. Di scene tadi aku menyimpulkan kalau kekuatan Siwon ini adalah sejenis kekuatan penyembuh.
Scene beralih pada Siwon yang berhadapan dengan Leeteuk dan Yesung. Siwon bertanya apa yang mereka berdua inginkan darinya. Yesung menjawab kalau mereka berdua adalah tim, Leeteuk si no. 1, yesung sendiri no. 2 dan no. 3 masih kosong. Belum sempat Yesung melanjutkan, Siwon segera memotong pembicaraanya kemudian menyuruh mereka pergi karena ia sudah nyaman dengan kehidupannya sekarang. Leeteuk yang sedari tadi diam tiba-tiba angkat bicara seraya berkata jika kepribadian dan semua yang siwon lakukan tadi benar-benar tidak berubah. Yesung pun terkejut tak menyangka bahwa Leeteuk dan Siwon ini ternyata saling mengenal. Leeteuk melanjutkan kalau seseorang yang lebih kuat dari sebelumnya akan datang dan Siwon pasti merasakannya juga. Tapi Siwon tetap menolak ajakan Leeteuk ini dan berbalik meninggalkan mereka namun segera Leeteuk mengatakan kalau kejadian 7 tahun yang lalu itu bukan kesalahan Siwon dan mereka telah melakukan yang terbaik yang bereka bisa. Namun kata-kata Leeteuk tak mengubah apapun dan Siwon tetap meninggalkan mereka. Seperti yang aku bahas di episode pertama kalau sebelumnya Leeteuk juga pernah mengumpulkan pahlawan super namun karena sesuatu hal sepertinya Siwon menganggap kalau mereka kalah karena dirinya. Kembali ke scene Leeteuk dan Yesung, Yesung bilang kalau hanya mereka berenam tak akan cukup kuat untuk mengalahkan musuh. Leeteuk menjelaskan bahwa mereka harus memberi waktu pada Siwon dan ia yakin kalau dia (Siwon) pasti akan segera bergabung dengan mereka. Kemudian karena tak ingin membuang-buang waktu, mereka memutuskan untuk menuju ke tempat Donghae.

Episode 3 Reuni (Super Show 7 Taiwan)
Episode ini diawali dengan Donghae yang tertangkap dan kemudian diintrogasi oleh Jangdook. Dengan susah payah (ngeden-ngeden) Donghae tetap mencoba sekuat tenaga untuk bisa menteleportasikan dirinya namun tak berhasil. Jangdook yang melihat itu mengatakan kalau apa yang dilakukannya percuma karena Donghae sendiri pasti mengetahui kalau kekuatannya tak akan berguna saat ini. Jangdook melanjutkan kalau kekuatan teleportasi Donghae ini gak akan berfungsi jika kakinya terikat.
Donghae tak kehabisan akal, ia pun menanyakan nama asli Jangdook. Jangdook menjawab kalau nama aslinya Kang Jangdook. Donghae yang sedikit miskomunikasi bilang kalau orang yang dulu dia sukai juga bermarga Jang. Namun Jangdook bilang kalau marganya itu Kang bukan Jang. Donghae yang sadar kalau dia membuat kesalahan hanya bisa mengangguk. Tak menyerah, Donghae pun melanjutkan aktingnya. Donghae bilang kalau ia tak suka mengunakan marganya. Ia melanjutkan kalau ibunya tak pernah benar-benar menyebutkan nama marganya dan hanya memanggilnya Donghae-ah. Donghae bercerita tentang harapan ibunya menamainya Donghae. Ibunya berharap Donghae menjadi seperti laut yang luas dan menjadi orang yang berhati besar. Dengan memasang wajah menyedihkan, Donghae melanjutkan kalau saat ini ia sangat ingin mendengar suara ibunya. Jangdook pun menangis terhanyut dengan bualan Donghae. Belum cukup bercerita tentang ibunya, Donghae melanjutkan kembali kisah sedih tentang adiknya yang sedang sakit. Sambil menangis, ia mengaku kalau dirinya merasa buruk karena menggunakan kekuatannya untuk mengambil barang orang lain, tapi sekarang ia benar-benar harus menemui adiknya yang sakit dan meminta Jangdook untuk melepaskannya. Namun tiba-tiba terdengar tepuk tangan bersamaan dengan suara langkah kaki seseorang yang menuruni tangga. Ya, dia adalah Leeteuk. Leeteuk mengatakan bahwa kemampuan akting Donghae sangat luar biasa dibandingkan dengan kekuatan teleportasinya. Donghae bertanya-tanya siapa sebenarnya orang-orang dihadapannya ini karena mereka juga tidak terlihat seperti polisi. Jangdook yang masih belum sadar kalau ia sebenarnya telah ditipu menyuruh Donghae untuk pergi menemui adiknya yang sedang sakit, dengan segera Leeteuk menghentikan tindakan Jangdook. 
Leeteuk menjelaskan kalau ia dan Jangdook sama-sama memiliki kekuatan super seperti Donghae. Donghae pun bertanya apakah Leeteuk dan Jangdook ini sedang mencoba membentuk kelompok atau semacamnya. Jangdook yang masih menangis pun malah meniru apa yang diucapkan Donghae. Donghae yang kesal menyuruh Jangdook untuk diam. Leeteuk pun menyuruh Jangdook agar berhenti menangis. Dengan cepat Jangdook pun kembali ke mode cool nya seraya berkata bahwa donghae juga pasti merasakan musuh dengan kekuatan yang lebih hebat akan segera datang (ngakak ini). Namun Donghae tak tertarik dengan ajakan mereka karena menurutnya itu hanya akan membuang-buang waktu saja. Leeteuk pun meminta maaf kalau ia telah menculiknya, hal itu ia lakukan karena Donghae memiliki kekuatan teleportasi. Donghae masih tak peduli, ia hanya ingin dilepaskan dan pergi dari sana dengan segera. Namun Leeteuk terus saja membujuk Donghae. Donghae yang kesal mengatakan apa alasannya ia harus setuju bekerjasama dengan mereka. Leeteuk mengatakan ada satu alasan yang sangat spesial. Ternyata Leeteuk dan Jangdook sudah menyiapkan sesuatu yang dapat mengubah pikiran Donghae. Jangdook membuka sebuah pintu yang didalamnya terdapat seseorang yang diikat dan kepalanya tertutup kain hitam. Jangdook membuka penutup kepala tersebut dan ternyata dia adalah Eunhyuk. Eunhyuk dan Dongahae saling menatap kemudian bersambung.

Episode 4 (Super Show 7 Macau)
Donghae tak percaya dapat bertemu lagi dengan Eunhyuk setelah sekian lama karena sebelumnya Donghae mengira kalau Eunhyuk telah meninggal. Mereka pun berbincang-bincang, Donghae menanyakan kenapa Eunhyuk bisa datang jauh-jauh kesini, namun Eunhyuk sendiri pun tak tahu karena ketika ia sadar tiba-tiba ia sudah berada di tempat ini. Kemudian Eunhyuk menyarankan agar Donghae menggunakan kekuatan teleportasinya, namun Donghae bilang ia tak bisa melakukannya karena kakinya diikat. Donghae juga bertanya kenapa Eunhyuk tidak menggunakan mata Xray nya dan mencari jalan keluar, Eunhyuk bilang ia tak bisa karena kacamatanya tak ada.
Ditengah-tengah perbincangan, datanglah Leeteuk dan Jangdook. Leeteuk bilang bahwa ia telah mengamankan kacamatanya dan memperlihatkan kacamata tersebut pada Eunhyuk dan Donghae. Eunhyuk bertanya-tanya kenapa Leeteuk dan Jangdook melakukan hal ini padanya, apa karena pinjamannya? Jika karena hal itu ia akan segera membayar lunas pinjamannya bulan ini. Namun gestur Leeteuk mengatakan kalau bukan itu alasannya. Eunhyuk kembali bertanya apa karena ia terlambat membayar tagihan teleponnya, namun kali ini gestur Jangdook yang mengatakan kalau bukan itu alasannya. Eunhyuk yang frustasi pun mengeluarkan mode sedihnya seraya berkata jika sebenarnya adiknya sedang berada di rumah sakit dan telah dirawat selama beberapa hari, namun Donghae dengan polosnya bilang kalau ia sudah melakukan hal yang sama seperti Eunhyuk lakukan barusan. Ada yang aneh di scene ini, sewaktu Eunhyuk menceritakan kisah tentang adiknya terlihat Jangdook yang sedang menangis (seperti di episode 3) namun di frame berikutnya jangdook terlihat tegar dan baik-baik saja (mari kita maklumi). Kembali ke cerita, melihat Eunhyuk seperti itu Leeteuk berkata kalau mereka (D&E) punya banyak kesamaan dan ia pun melanjutkan kalau semua masalah keuangan Eunhyuk sudah ia bereskan. Seakan tau maksud Leeteuk, Donghae mempertanyakan apakah segala hal yang telah dilakukan Leeteuk ini adalah alasan agar Donghae dan Eunhyuk mau membantunya. Donghae menambahkan kalau mereka sudah banyak kehilangan berkat insiden 7 tahun lalu. Eunhyuk yang kebingungan bertanya kalau sebenarnya apa yang Leeteuk dan Donghae ini sedang bicarakan, kemudian ia menyuruh Donghae untuk diam sejenak dan mendengarkan mereka terlebih dahulu. Jangdook menjelaskan kalau mereka berencana untuk kembali membentuk tim dengan orang-orang yang memiliki kekuatan super yang tesisa, ia menambahkan kalau Leeteuk sebagai pemimpinnya merasa kalau ada kekuatan yang lebih kuat disekitar mereka yang mungkin dapat mengancam kehidupan manusia di masa yang akan datang, mereka juga tidak punya banyak waktu lagi dan bahkan sulit untuk menghubungi orang-orang lainnya. Jangdook juga menambahkan kalau ia dan Leeteuk akan memberikan dukungan penuh kepada mereka berdua asalkan Donghae dan Eunhyuk juga membantunya. Donghae bilang karena ia bahkan tidak mengenal mereka jadi bagaimana ia bisa percaya begitu saja. Leeteuk pun mengembalikan kacamata Eunhyuk dan Jangdook melepaskan tali yang mengikat mereka. Leeteuk bilang Donghae dan Eunhyuk bisa memutuskan sendiri, kalau mereka merasakan musuh yang kuat itu datang, mereka pasti akan bertemu lagi. Kemudian Leeteuk dan Jangdook pergi meninggalkan mereka berdua. Eunhyuk merasa kalau Leeteuk sangat keren (karena telah membayar semua masalah keuangannya XD). Terlihat Donghae yang berada disamping Eunhyuk sepertinya sedang mencoba untuk melakukan teleportasi (ngeden-ngeden kayak mau pup). Eunhyuk menoleh ke arah celana Donghae dengan kacamatanya “merah lagi?” (mengacu ke warna celana dalam yang sering dipakai Donghae, kalau kalian ingat kisah CD merah ini pernah dinotice Ryeowook di salah satu Varshow).
Di episode ini bisa disimpulakn bahwa 7 tahun lalu dunia pernah diserang oleh musuh dengan kekuatan yang sangat besar. Mengacu pada kata-kata Donghae, sepertinya waktu itu umat manusia banyak yang meninggal entah itu manusia yang memiliki kekuatan super atau manusia biasa.

Episode 5 Once Again (Super Show 7 Japan)
Episode ini dibuka dengan Leeteuk yang menatap kosong ke arah jendela sambil dibayangi ingatan tentang orang-orang yang telah ia temui. Mulai dari Siwon yang malah mengusirnya, Donghae yang 7 tahun lalu kehilangan segalanya dan menanyakan perbuatannya waktu itu seolah-olah agar mereka (D&E) dapat membantunya. Namun Leeteuk pikir itu merupakan satu-satunya cara. Mungkin maksud Leeteuk disini satu-satunya cara agar tidak mengulangi kesalahan yang sama seperti 7 tahun yang lalu.
Scene kemudian beralih pada ingatannya di episode 1 saat pertama bertemu dengan Yesung bahwa sekarang sudah saatnya bagi mereka untuk mengumpulkan anggota tim. Di dalam pikirannya, Leeteuk menyebutkan satu persatu nama calon anggotanya dimulai dari Siwon, Eunhyuk, Donghae dan Yesung yang telah ia kontak, kemudian Shindong dan Heechul. ia pikir bahwa hanya dengan cara seperti ini SUPERZ dapat menyatukan kekuatannya sekali lagi. Ingatannya kembali pada saat ia berteriak pada Siwon dan mengatakan bahwa insiden yang terjadi 7 tahun lalu itu bukan kesalahan Siwon. Leeteuk pikir ini memang merupakan satu-satunya kesempatan dan ingatannya melayang pada ucapan Donghae yang bertanya apakah Leeteuk ini sedang mencoba membentuk klub/ kelompok atau semacamnya.
Scene beralih pada Leeteuk yang memang sedang memikirkan banyak hal, ia pikir diantara banyak cara yang telah dilihatnya hanya ada 1 peluang. Ia pun mengingat saat Eunhyuk dan Donghae yang tak menyangka dapat bertemu lagi karena mengira Eunhyuk maupun Donghae telah meninggal. Leeteuk pikir ia memang membutuhkan semua orang dan ia kembali teringat dengan perkataan Eunhyuk bahwa mungkin bagian dalam dirinya ia sudah mati. Lamunannya buyar ketika ponselnya bergetar, terlihat nama Yesex (Yesung) yang tengah memanggilnya. Leeteuk mengangkatnya dan terdengar  suara Yesung yang panik seraya berkata kalau sepertinya ada yang salah dengan Jangdook. Scene bergantian dengan gambaran seorang pria dengan langkah kaki yang mulai mendekati tempat dimana Leeteuk berada. Disisi lain Leeteuk bertanya pada Yesung apakah Jangdook tidak bersama denganya, namun tak ada jawaban dari Yesung. Perlahan-lahan bunyi langkah kaki misterius pun semakin mendekat dan Leeteuk merasakan firasat buruk akan menimpanya. Leeteuk merasa kalau ada seseorang di belakangnya. Dengan ponsel (case unyu-unyu) yang masih di telinganya Leeteuk pun menoleh, dan benar saja Jangdook sudah berada di belakangnya. Seketika layar pun gelap gulita (sepertinya Leeteuk dipukul oleh Jangdook). Scene beralih ke sudut penglihatan Leeteuk, terlihat Jangdook yang tengah berbicara dengan seseorang di ponselnya. Jangdook bilang ia sudah berhasil membereskan Leeteuk dan mengatakan ia akan segera menemuinya, kemudian ia pergi begitu saja meninggalkan Leeteuk yang tengah terbaring. Di scene akhir diperlihatkan kalau Ryeowook lah dalang dibalik semuanya.

Episode 6 (Super Show 7S Seoul)
Episode ini di buka dengan cuplikan dari setiap episode yang telah ditayangkan. Mulai dari awal pertemuan Leeteuk dengan Yesung sampai penghianatan Jangdook yang didalangi oleh Ryeowook.
Cerita kemudian berlanjut pada scene Ryeowook dengan meja yang berantakan. Kemudian ia menyebutkan satu persatu nama calon anggota SUPERZ beserta apa yang telah ia lakukan pada mereka. Dimulai dari Heechul yang diperlihatkan sedang berada di dalam mobil dengan badan yang terdorong ke arah stir. Entah itu karena ia dipukul atau mungkin karena menabrak sesuatu. Selanjutnya Shindong yang terjatuh dengan posisi tengkurap. Kemudian Donghae yang memasang wajah frustasi dengan posisi berlutut sambil berpegang pada sesuatu seperti kandang yang terbuat dari besi (entahlah). Dan Eunhyuk yang terdorong ke arah tembok. Nah, untuk Shindong, Donghae dan Eunhyuk ini aku pikir mereka ditangkap dan dikurung di tempat Ryeowook berada sekarang soalnya tembok dan backgroundnya terlihat sama. Kemudian Ryeowook lanjut menyebutkan Siwon dan Yesung tanpa memperlihatkan apa yang telah ia lakukan pada mereka. Entah dengan alasan apa, namun aku berpikir bahwa Siwon ini belum tertangkap dan mungkin alasan Yesung tidak diperlihatkan tertangkap karena scene Yesung menelpon Leeteuk dapat menjelaskan kalau Yesung ini juga sudah tertangkap. Selanjutnya Ryeowook menyebutkan nama Leeteuk dan diperlihatkan tangan Leeteuk (dan badannya) terbaring di lantai.
Ryeowook berpikir jika seandainya mereka tidak mengetahui kalau mereka (calon anggota SUPERZ) mempunyai kekuatan super maka tidak akan ada kesempatan untuknya. Tapi mereka sekarang tidak bisa mengupayakan apapun lagi karena Ryeowook sudah mengetahui kelemahan masing-masing dari mereka. Dan sepertinya dengan penangkapan ataupun pembunuhan mereka membuat eksistensi SUPERZ berada di ujung tanduk. Sesaat kemudian munculah Jangdook di belakang Ryeowook dengan mengatakan kalau sekarang SUPERZ benar-benar hancur. Kemudian Jangdook memberikan selamat kepada Ryeowook yang akhirnya dapat sepenuhnya menguasai Bumi. Ryewook pun tersenyum kecil seraya berkata bahwa saat ini ia hanya butuh menghancurkan satu planet saja. Ia juga mengajak Jangdook agar segera menyelesaikan pekerjaannya ini diikuti dengan senyum jahatnya (karena hangul nya gak begitu jelas jadi translatenya agak ngaco, silahkan dikoreksi jika ada kesalahan). Diperlihatkan kilasan yang bergantian antara Leeteuk yang perlahan tersadar dari pingsan, keadaan Shindong yang masih pingsan, Eunhyuk yang mulai terjatuh (akibat didorong ke tembok), Donghae yang sepertinya masih frustasi dengan tangan masih memegangi kandang besi, dan Heechul yang berada di dalam mobil dengan keadaan yang sepertinya sudah meninggal. Leeteuk seperti memimpikan keadaan mereka di dalam mimpinya dan kemudian ia tiba-tiba berteriak. Sesaat kemudian Leeteuk membuka mata dan scene beralih ke markasnya (mirip seperti di episode 1). Dia duduk di kursi dan memegangi kepalanya, tak lama kemudian Jangdook datang menghampirinya. Sambil menepuk bahu Jangdook, Leeteuk berkata haruskah ia segera memulainya sekarang dengan senyuman yang berjuta makna.
Di scene terakhir ini gestur Leeteuk dan Jangdook sangat mirip dengan episode 1, bedanya hanya di warna rambut Leeteuk, kemudian kursi yang Leeteuk duduki, background atau dinding markas Leeteuk di scene ini mirip dengan markas Ryeowook. Yang ambigu adalah ketika Leeteuk yang tadinya terbaring sesaat kemudian karena teriakannya ia kembali ke keadaannya semula seperti di awal episode. Kalau kalian ingat di awal episode (atau  di cuplikan semua episode di awal tadi) diperlihatkan kalau kedaan Leeteuk saat membuka mata mirip seperti di scene akhir di episode ini. Ingatkah kalian jika di episode 5 Leeteuk pernah mengatakan kalau diantara banyak cara yang telah dilihatnya hanya ada 1 peluang. Mungkinkah jika sebenarnya Leeteuk memiliki kekuatan lain yang mirip seperti Dr. Strange di film Avengers yang bisa melihat ke masa depan dan hanya melihat 1 peluang yang dapat membuat SUPERZ menang. Atau mungkinkah saat ini Leeteuk sedang mencari solusi untuk memenangkan pertarungannya dengan melawan Ryeowook dengan Time Loop (ingat pertarungan Dr. Strange melawan Dormamu). Eh malah jadi kemana-mana.
Walaupun sebelumnya episode ini digadang-gadang menjadi episode terakhir SUPERZ series, namun karena ending yang ambigu sepertinya SUPERZ series ini masih akan berlanjut.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Review tentang Super Junior SUPERZ series (VCR SUPER SHOW 7)"

Post a Comment